Skip to content

  • Home
  • Sulut
    • Pemprov
    • Manado
    • Minahasa
    • Minut
    • Minsel
  • Hukrim
  • Ekonomi
  • Kesehatan
  • Olah raga
  • Parlemen
  • Politik
  • Bawaslu/KPU
  • Politik
  • Unima

Unima Gelar Upacara Bendera Memperingati HUT KORPRI ke-53 Tahun, WR III Donal Ratu Bacakan Amanat Presiden RI

Abner Bawinto, 29/11/202429/11/2024

MINAHASA – Universitas Negeri Manado (Unima) menggelar upacara bendera dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Korps Pegawai Republik Indonesia (KORPRI) yang ke-53 tahun, bertempat di halaman depan Kantor Pusat Unima, Jumat (29/11/2024).

Pelaksana tugas (Plt) Rektor Unima, Dr. Chatarina Muliana, S.H.. S.E.. M.H., diwakili Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Alumni Unima, Dr. Donal M. Ratu, S.Pd., M.Hum., bertindak sebagai inspektur upacara.

Dalam amanatnya, WR III Unima membacakan sambutan Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto, yang mengucapkan selamat ulang tahun kepada seluruh anggota KORPRI yang bertugas di berbagai sektor pemerintahan.

“Terima kasih dan penghargaan setinggi-tingginya kepada keluarga besar KORPRI yang telah mengabdikan diri lebih dari setengah abad dengan loyalitas dan dedikasi tinggi kepada bangsa dan negara. Tema HUT KORPRI tahun ini, ‘KORPRI untuk Indonesia’, sangat relevan dengan peran besar KORPRI dalam perjalanan bangsa ini,”ujar Ratu, mengutip pidato Presiden.

Presiden juga menekankan pentingnya peran KORPRI dalam mendukung program-program pemerintah yang berorientasi pada kesejahteraan rakyat Indonesia. Salah satu fokus penting adalah transformasi KORPRI menjadi Korps Pegawai ASN Republik Indonesia sesuai dengan Undang-Undang Nomor 20 Tahun 2023 tentang Aparatur Sipil Negara (ASN).

“Dengan diterbitkannya UU ASN, KORPRI akan semakin memperkuat jiwa korps ASN sebagai pemersatu bangsa. KORPRI harus menjadi satu-satunya organisasi yang menaungi ASN, untuk menghindari dualisme dalam pembinaan ASN,”kata Presiden dalam sambutannya.

Lebih lanjut, Presiden juga menyampaikan harapan agar KORPRI terus memperkuat perannya sebagai perekat dan pemersatu bangsa. Ia menegaskan bahwa ASN harus selalu menjunjung tinggi prinsip netralitas dan setia kepada negara, tanpa memihak kepada kepentingan politik tertentu.

Selain itu, Presiden menekankan beberapa pesan penting untuk pedoman anggota KORPRI, antara lain: memperkuat solidaritas dan kerja sama, mendorong inovasi dan efisiensi dalam pelayanan publik, memperkuat integritas dan disiplin, serta mendukung program-program strategis seperti ketahanan pangan, energi terbarukan, dan pengentasan kemiskinan.

WR III juga menambahkan bahwa pemilihan Rektor Unima tetap berjalan dan berharap tidak ada pemilihan jilid berikutnya.

“Setelah Pilkada selesai, pemilihan Rektor Unima kembali menjadi sorotan masyarakat. Untuk itu, kami saat ini sedang mempersiapkan tahapan-tahapan Pilrek Unima, sehingga pemilihan ini berjalan sesuai dengan regulasi yang berlaku agar tidak ada lagi pemilihan Rektor Unima jilid III,” pungkas Ratu.

Dalam upacara HUT KORPRI ke-53 ini juga dihadiri oleh ratusan Civitas Akademika Unima, serta diakhiri dengan doa bersama untuk kemajuan bangsa dan kesejahteraan seluruh rakyat Indonesia.

Dengan semangat kebersamaan dan pengabdian, KORPRI diharapkan dapat terus berkontribusi dalam mendukung keberhasilan pemerintah dalam mewujudkan Indonesia yang lebih maju dan sejahtera. (Abner)

Related Posts:

  • Prabowo Beri Sinyal Dukung Penuh YSK di Pilgub Sulut, Samuel Patabang: Pastilah, Minahasa-Sulut Kampung Halaman Ibu Kandung Pak Prabowo
    Prabowo Beri Sinyal Dukung Penuh YSK di Pilgub…
  • FB_IMG_1734711953867
    Kemendiktisaintek RI Bantah Berita Tentang Irjen…
  • FB_IMG_1747715242071
    Bangkit Bersama Wujudkan Indonesia Kuat, Rektor…
  • IMG-20251201-WA0011_copy_380x213
    Pemkab Minahasa Gelar Apel Peringatan HUT Korpri…
  • wakil rektor 7
    Peringati Hari Kemerdekaan RI ke-80 Tahun, Wakil…
  • Noudi2
    Pj Bupati Minahasa Pimpin Upacara HUT ke-53 Korpri…
Post Views: 2,253
Berita Minahasa Pendidikan Unima HUT KORPRIPrabowo SubiantoPresiden RIUniversitas Negeri ManadoUpacara

Navigasi pos

Previous post
Next post

Berita Terkini

  • Vasung Perkuat Sinergi Daerah–Pusat di Forum Nasional
  • Sarah Dondokambey Nahkodai PMI Minahasa, Perkuat Garda Kemanusiaan Daerah
  • Pastikan Dapur Warga Tetap Mengepul, Wabup Minahasa Ajukan GPM 2026
  • UNIMA Klarifikasi Jadwal Ujian PGSD yang Cantumkan Nama Oknum Dosen DM
  • RD-Vasung Bahas Program Pembinaan Umat Kristen dengan Kemenag RI
©2026 | WordPress Theme by SuperbThemes
Go to mobile version