MINUT – Wakil Bupati Kevin William Lotulung, SH MH, mendampingi Gubernur Sulawesi Utara, Myjen (Purn) Yulius Selvanus, S.E., menghadiri perayaan Hari Raya Trisuci Waisak 2569 BE/2025 umat Buddha sekaligus peresmian pembangunan 108 Rupang Buddha yang dilaksanakan di Arama Kebun Kesadaran, Desa Kolongan, Kecamatan Talawaan, Senin, (12/5/2025).
Hari Raya Waisak adalah hari suci umat Buddha yang memperingati tiga peristiwa penting dalam kehidupan Buddha Gautama: kelahiran, pencapaian pencerahan, dan wafatnya (Parinibbana). Dirayakan pada bulan purnama di bulan Waisakha (sekitar Mei), Waisak diperingati dengan ritual keagamaan, meditasi, dan kegiatan sosial.
Gubernur Sulawesi Utara,dalam sambutannya mengatakan, bahwa Hari Raya Trisuci Waisak adalah perayaan yang sangat bermakna bagi umat Buddha yang diadakan untuk mengenang tiga peristiwa penting dalam kehidupan Sang Buddha.
“Hari ini kita berkumpul untuk merayakan Hari Raya Trisuci Waisak 2569 BE/2025. Sebuah perayaan yang sangat bermakna bagi umat Buddha yang diadakan untuk mengenang tiga peristiwa penting dalam kehidupan Sang Buddha.” ujar Gubernur Yulius.
Lanjutnya, “Perayaan ini bukan hanya sekedar ritual keagamaan, tetapi juga sebagai momentum untuk merenungkan nilai-nilai kebijaksanaan, cinta kasih, dan kedamaian yang diajarkan oleh Sang Buddha.”
Gubernur Yulius juga menekankan pentingnya pembangunan 108 Rupang Buddha,.
“Saya merasa terhormat dapat melakukan peresmian pembangunan 108 Rupang Buddha di Arama Kebun Kesadaran, Desa Kolongan, yang merupakan simbol dari keberagaman dan toleransi antar umat beragama di Sulawesi Utara.” Kata Gubernur Yulius.
Dalam konteks pembangunan daerah, beliau berharap bahwa keberadaan 108 Rupang Buddha ini dapat menjadi daya tarik wisata religi yang bermanfaat bagi masyarakat sekitar. Gubernur mengajak semua pihak untuk menciptakan suasana harmonis dan mendukung satu sama lain.
“Saya mengajak seluruh umat Buddha dan masyarakat Sulawesi Utara untuk terus menciptakan suasana yang harmonis, saling menghormati, dan mendukung satu sama lain dalam perbedaan,” tutup Gubernur Yulius.
Sementara, Wakil Bupati Kevin William Lotulung menyampaikan ucapan selamat kepada umat Buddha di Minahasa Utara.
“Atas nama pemerintah kabupaten Minahasa Utara, saya mengucapkan selamat Hari Raya Trisuci Waisak 2569 BE/2025 dan memberikan apresiasi kepada pembangunan 108 Rupang Buddha,” ucap Wabup Kevin.
Kehadiran Rupang Buddha diharapkan menjadi pusat perhatian dan inspirasi bagi banyak orang.
Ketua Pengurus Wihara Arama Kebun Kesadaran, dr. Herdy Munayang MA, mengatakan bahwa perayaan Tri Suci Waisak ini berlangsung sejak Minggu (11/5/2025) hingga malam hari dengan serangkaian aktivitas termasuk Pradaksina dan puja bakti.
Tema perayaan Waisak tahun ini adalah “Tingkatkan Pengendalian Diri dan Kebijaksanaan Mewujudkan Perdamaian Dunia”.
Turut hadir dalam Acara tersebut, Forkopimda, Kemenag Provinsi sulut H.Ulyas Taha, Sekda Minut Ir. Novly Wowiling, M.Si, Camat Talawaan Alexander Warbung, S.IP, Hukum Tua Desa Kolongan Adri Moningka, Umat Buddha Minahasa Utara, dan undangan.
(Budi)