Skip to content

  • Home
  • Sulut
    • Pemprov
    • Manado
    • Minahasa
    • Minut
    • Minsel
  • Hukrim
  • Ekonomi
  • Kesehatan
  • Olah raga
  • Parlemen
  • Politik
  • Bawaslu/KPU
  • Politik
  • Unima

Kapolri: Misinformasi Jadi Ancaman Tertinggi di Pilkada 2024

admin, 08/11/202404/12/2024

NASIONAL – Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo, menyampaikan misinformasi atau disinformasi menjadi ancaman tertinggi Pilkada serentak 2024.

Ia menyoroti soal potensi kerawanan di media sosial. “Kemudian juga ada satu tambahan yang mungkin juga harus rekan-rekan ikuti terkait dengan potensi kerawanan yang terjadi di media sosial. Karena saat ini kalau kita ikuti ada 33 miliar interaksi media sosial, 38% isinya positif, 23% netral, dan 29% negatif,” ujar Kapolri, Kamis (7/11/24).

Kapolri juga menyampaikan salah satu ancaman tertinggi Pilkada tahun ini adalah hoax. Menurutnya, tidak semua masyarakat bisa membedakan informasi yang benar dan yang hoax.

“Karena saat ini salah satu ancaman tertinggi adalah adanya adanya misinformasi dan disinformasi terkait dengan penyebaran berita hoax. Dan ini tentunya harus diantisipasi, karena tidak semua masyarakat kemudian bisa membedakan apakah ini hoax apakah ini berita yang benar,” beber Kapolri.

“Namun yang pasti akan menimbulkan reaksi, mulai hanya sekedar dibaca, kemudian dishare ke rekan yang lain, namun juga bisa menimbulkan aksi di lapangan karena masalah hoax ini,” lanjut Kapolri.

Ia pun meminta Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) siap mengatasi kejadian-kejadian yang tidak diinginkan di Pilkada 2024. Apalagi, Pilkada kali ini dilakukan secara serentak.

“Tentunya ini membutuhkan kesiapan rekan-rekan dalam hal menghadapi potensi polarisasi yang tentunya akan lebih tinggi dibandingkan dengan Pilpres. Karena ini dilaksanakan serentak tentunya rekan-rekan harus mampu melihat mendalami potensi konflik yang terjadi sehingga kekuatan yang rekan-rekan miliki kita semua siap menghadapi potensi permasalahan apa pun,” pungkas Kapolri.

(***)

Related Posts:

  • kapolri ok
    Rakor Ops Ketupat, Kapolri persiapkan Mudik 2024 Aman-Lancar
  • 21
    Hadiri Undangan Pesantren Subhanul Wathon, Kapolri:…
  • sekda wowiling
    Pemkab Minut Dukung Program Ketahanan Pangan…
  • kapolri heli
    Naik Heli Bareng Menko Polhukam, Kapolri Tinjau…
  • kapolri
    Kapolri Pastikan Semua Pihak Bersinergi Beri…
  • Prabowo Beri Sinyal Dukung Penuh YSK di Pilgub Sulut, Samuel Patabang: Pastilah, Minahasa-Sulut Kampung Halaman Ibu Kandung Pak Prabowo
    Prabowo Beri Sinyal Dukung Penuh YSK di Pilgub…
Post Views: 345
TNI/Polri

Navigasi pos

Previous post
Next post

Berita Terkini

  • Vasung Perkuat Sinergi Daerah–Pusat di Forum Nasional
  • Sarah Dondokambey Nahkodai PMI Minahasa, Perkuat Garda Kemanusiaan Daerah
  • Pastikan Dapur Warga Tetap Mengepul, Wabup Minahasa Ajukan GPM 2026
  • UNIMA Klarifikasi Jadwal Ujian PGSD yang Cantumkan Nama Oknum Dosen DM
  • RD-Vasung Bahas Program Pembinaan Umat Kristen dengan Kemenag RI
©2026 | WordPress Theme by SuperbThemes
Go to mobile version