Skip to content

  • Home
  • Sulut
    • Pemprov
    • Manado
    • Minahasa
    • Minut
    • Minsel
  • Hukrim
  • Ekonomi
  • Kesehatan
  • Olah raga
  • Parlemen
  • Politik
  • Bawaslu/KPU
  • Politik
  • Unima

Plh Kadis Dukcapil Erwin Kontu Turlap Layani Masyarakat Mapanget

admin, 25/05/202311/08/2023

MANADO, MSN – Untuk menghindari praktik calo dalam pengurusan administrasi kependudukan, Kali ini Pelaksana Harian (Plh) Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Kadis Dukcapil) Kota Manado, Erwin S. Kontu, S.H. didampingi Camat Mapanget Robert Dauhan, S.STP menyerahkan secara simbolis dokumen kependudukan kepada masyarakat di Kantor Camat Mapanget, Kamis (25/05/23).

Plh Kadis Dukcapil Erwin Kontu mengatakan bahwa sekarang Dinas Dukcapil aktif menjemput bola mulai dari turun ke lapangan untuk melakukan proses pendaftaran hingga penyerahan administrasi kependudukan secara langsung kepada masyarakat.

“Saat ini tidak ada lagi calo dalam pembayaran atau pungutan apapun kepada masyarakat dalam mengurus administrasi kependudukan,” ucapnya.

Semua administrasi kependudukan telah dicetak dan diserahkan langsung kepada masyarakat yang ada di Perumahan GPI kecuali KTP dan KIA karena harus melalui pusat terlebih dahulu. Oleh karena itu, KTP dan KIA baru diserahkan pada hari ini.

“Untuk itu Saya mengajak seluruh masyarakat termasuk pihak dari Dinas Dukcapil sendiri untuk mengubah mindset agar terhindar dari calo dalam mengurus administrasi kependudukan,” tukasnya.

Diketahui, Kegiatan menjemput bola dari tim Dinas Dukcapil ini dilakukan pada 16-17 Mei 2023 di Perumahan Griya Paniki Indah (GPI).

Berikut data administrasi kependudukan yang diperoleh di Perumahan GPI Selasa, 16 Mei 2023 :

KK : 32
Perekaman KTP : 27
KTP rusak/hilang : 35
KIA : 49
Akta Lahir : 14
IKD : 8

Rabu, 17 Mei 2023
KK : 47
Perekaman KTP : 12
KTP rusak/hilang : 63
KIA : 46
Akta Lahir : 6
Akta Kematian : 1
Permintaan Pindah Dari Luar Kota: 7
IKD : 14.

(***)

Related Posts:

  • VAnda Jebol
    Program JEBOL Dukcapil Minahasa Hadir di Tombariri,…
  • FB_IMG_1724077296863
    Prodi Teknik Sipil FT Unima Gelar Sosialisasi…
  • turnamen sepalbola
    Bupati Joune Ganda Serahkan Piala dan Medali…
  • Sosialisasi batas desa
    Sekda Novly Wowiling Buka kegiatan Sosialisasi…
  • IMG-20250604-WA0003_copy_528x396
    Kementerian PPPA Verifikasi Secara Hybrid Kabupaten…
  • IMG-20250809-WA0015
    Dibalik Dalih Kerusakan : Potret Buram Wanprestasi…
Post Views: 611
Manado

Navigasi pos

Previous post
Next post

Berita Terkini

  • RD-Vasung Bahas Program Pembinaan Umat Kristen dengan Kemenag RI
  • Sekda Minahasa Buka Uji Kompetensi dan Evaluasi Kinerja JPT Pratama
  • Wamendagri Bedah Capaian PSN di Minahasa, Koperasi Merah Putih Jadi Fokus Penguatan Ekonomi Rakyat
  • Uskup Manado Mgr. Rolly Untu Pimpin Misa Natal dan Tahun Baru UNIMA, Rektor Tegaskan Kasih sebagai Perekat Persatuan
  • Langkah Tegas Rektor Unima: Oknum Dosen PGSD Dilaporkan ke Mendiktisaintek dan Menteri PPPA Usai Dugaan Pelecehan Berujung Kematian Mahasiswa
©2026 | WordPress Theme by SuperbThemes
Go to mobile version