Skip to content

  • Home
  • Sulut
    • Pemprov
    • Manado
    • Minahasa
    • Minut
    • Minsel
  • Hukrim
  • Ekonomi
  • Kesehatan
  • Olah raga
  • Parlemen
  • Politik
  • Bawaslu/KPU
  • Politik
  • Unima

Kolaborasi Biro Perencanaan, Kerja Sama dan Humas dengan LPMI Gelar Ibadah Oikumene, Prof Deitje Katuuk Ajak Wujudkan Visi Unima dengan Damai dan Ketulusan

Abner Bawinto, 27/05/202428/05/2024

MINAHASA – Universitas Negeri Manado menggelar apel pagi dan ibadah Oikumene, bertempat di Ruang Mapalus 3, Senin (27/5/2024)

Setelah dilaksanakan apel pagi, Biro Perencanaan, Kerja Sama dan Hubungan Masyarakat langsung melaksanakan ibadah runtin Oikumene Unima yang diinisiasi oleh Kepala Biro, Vivi Winny Saroinsong, S.Pi., M.A.P, bersama Lembaga Pelayanan Mahasiswa Indonesia (LPMI).

Ibadah runtin ini dipimpin oleh Pdt. Dr. Johny Tambariki, MTh. D.Min yang juga Global Field Team Leader Impact Asia Teriggara dan Selatan, LPMI.

Dalam sambutannya Rektor Unima Prof. Dr. Deitje Adolfien Katuuk, M.Pd., menyampaikan bahwa pelaksanaan ibadah ini merupakan kolaborasi antara Biro Perencanaan, Kerja Sama dan Hubungan Masyarakat dan Lembaga Pelayanan Mahasiswa Indonesia.

“Dalam mengawalinya aktivitas kita di minggu ini, kita telah melaksanakan apal pagi dan ibadah Oikumene yang diinisiasikan oleh Biro Perencanaan, Kerja Sama dan Hubungan Masyarakat berkolaborasi dengan Lembaga Pelayanan Mahasiswa Indonesia,” kata Katuuk.

“Tugas dan tanggung jawab kita telah dibuka dengan ibadah. Untuk itu dalam menyatukan visi dan misi Unima ini, kita telah dikuatkan dengan iman dan damai sejahtera,” lanjutnya.

Rektor juga mengucapkan rasa terima kasih kepada Pdt. Dr. Johny Tambariki, yang telah mendoakan aktivitas Unima secara keseluruhan.

“Selaku Rektor Unima, saya percaya bahwa semua prestasi dan keunggulan yang kita raih merupakan topangan doa dari kita semua. Terima kasih kepada bapak Pdt Johny Tambariki yang selalu mendoakan aktivitas Unima baik di tingkat prodi, jurusan, fakultas hingga universitas,” ucap Katuuk.

Setelah ibadah tersebut, Mantan PR I Unima ini mengajak kepada seluruh civitas akademik untuk mewujudkan visi Unima.

“Saya berharap setelah ibadah ini, mari kita melaksanakan tugas dan tanggung jawab yang diberikan Tuhan Yesus Kristus dengan damai dan ketulusan dalam mewujudkan Unima Unggul, Inovatif Berdasarkan Mapalus,” tutup Katuuk. (Abner)

Related Posts:

  • IMG-20250218-WA0000
    Menjaga Bahasa Daerah di Era Digital: Peran…
  • FB_IMG_1720478123942
    Lanjutkan Prestasi Rektor Unima Prof Dei, Good…
  • IMG-20240919-WA0117(1)
    Tumbangkan Utusan Kampus Terbaik se-Indonesia, Civil…
  • FB_IMG_1719629022520
    Dirjen dan Rektor Buka Rakerpim Unima 2024, Prof…
  • FB_IMG_1718969283170
    Hebat ! Gelar Sosialisasi Permendikbudristek Nomor…
  • FB_IMG_1728424072688
    Unima Konaspi XI Tahun 2024 di Unesa, Dirjen…
Post Views: 2,429
Berita Minahasa Unima Apel pagiBiro Perencanaan Kerja Sama dan Hubungan MasyarakatIbadah Oikumene UnimaLPMIProf. Dr. Deitje Adolfien Katuuk M.Pd.Rektor UnimaUniversitas Negeri Manado

Navigasi pos

Previous post
Next post

Berita Terkini

  • Dari Batam, Bupati Minahasa Perkuat Suara Daerah di Rakernas XVII APKASI 2026
  • Vasung Perkuat Sinergi Daerah–Pusat di Forum Nasional
  • Sarah Dondokambey Nahkodai PMI Minahasa, Perkuat Garda Kemanusiaan Daerah
  • Pastikan Dapur Warga Tetap Mengepul, Wabup Minahasa Ajukan GPM 2026
  • UNIMA Klarifikasi Jadwal Ujian PGSD yang Cantumkan Nama Oknum Dosen DM
©2026 | WordPress Theme by SuperbThemes
Go to mobile version