Skip to content

  • Home
  • Sulut
    • Pemprov
    • Manado
    • Minahasa
    • Minut
    • Minsel
  • Hukrim
  • Ekonomi
  • Kesehatan
  • Olah raga
  • Parlemen
  • Politik
  • Bawaslu/KPU
  • Politik
  • Unima

Rakor Kemendagri, Wabup Minahasa Pastikan Stabilitas Inflasi dan Dukungan Nyata Program 3 Juta Rumah

admin, 27/01/2026

MINAHASA – Wakil Bupati Minahasa, Vanda Sarundajang, SS, mengikuti Rapat Koordinasi (Rakor) Pengendalian Inflasi yang dirangkaikan dengan pembahasan evaluasi dukungan pemerintah daerah terhadap Program 3 Juta Rumah, Selasa (27/1/2026).

Rakor tersebut dipimpin langsung oleh Menteri Dalam Negeri Republik Indonesia, Jenderal Pol. (Purn.) Prof. Drs. H. Muhammad Tito Karnavian, B.A., M.A., Ph.D., dan dilaksanakan secara daring melalui Zoom Meeting dari Ruang Command Center Kantor Bupati Minahasa.

Dalam kesempatan itu, Wakil Bupati Vanda Sarundajang menegaskan bahwa Rakor Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID) menjadi forum strategis untuk memperkuat sinergi antara pemerintah pusat dan pemerintah daerah dalam menjaga stabilitas inflasi, sekaligus memastikan dukungan optimal daerah terhadap percepatan pelaksanaan Program 3 Juta Rumah.

“Melalui rakor ini, diharapkan pemerintah daerah dapat mengambil langkah-langkah strategis dan terukur dalam menjaga stabilitas harga, serta berperan aktif mendukung program nasional penyediaan hunian layak bagi masyarakat,” ujar Vanda Sarundajang.

Ia menegaskan, Pemerintah Kabupaten Minahasa berkomitmen penuh mendukung kebijakan pemerintah pusat, baik dalam upaya pengendalian inflasi maupun dalam menyukseskan program perumahan nasional yang berdampak langsung terhadap peningkatan kesejahteraan masyarakat.

Turut mendampingi Wakil Bupati Minahasa dalam kegiatan tersebut, Kepala Dinas Perikanan dan Kelautan, Kepala Dinas Perdagangan, Kepala Dinas Koperasi, Kepala Dinas Pangan, Kepala Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman (Perkim), Kepala Dinas Pertanian, Kepala Dinas Lingkungan Hidup, Plt. Kepala Dinas PUPR, Plt. Kepala Dinas Kominfo, Plt. Kasat Pol PP, Kepala Bagian Perekonomian, serta perwakilan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) yang tergabung dalam Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID) Kabupaten Minahasa.

(Budi)

Related Posts:

  • Sekda TPID
    Kabupaten Minahasa Kembali Terima Penghargaan TPID…
  • Rakor TPID
    Bupati Tendean Ikuti Rakor TPID Kemendagri,…
  • insentif
    Pj Bupati Minahasa Jemmy Kumendong Terima…
  • IMG-20250722-WA0020_copy_640x360
    Rakor Pengendalian Inflasi dan Evaluasi Program 3…
  • vasung Rakor
    Wabup Vanda Sarundajang Ikuti Rakor Pengendalian…
  • vanda Rakor
    Dipimpin Langsung Mendagri Tito Karnavian, Wabup…
Post Views: 11
Minahasa

Navigasi pos

Previous post

Berita Terkini

  • Rakor Kemendagri, Wabup Minahasa Pastikan Stabilitas Inflasi dan Dukungan Nyata Program 3 Juta Rumah
  • Pelantikan Pengurus Pramuka Kota Manado, Vanda Sarundajang Tekankan Pembinaan Karakter Generasi Muda
  • Manado Uji Coba Pemilahan Sampah dari Rumah, Sosialisasi Door-to-Door ke 20 KK Per Lingkungan
  • Gedung Baru Kantor Kecamatan Mapanget Diresmikan, Wali Kota Manado Tekankan Transformasi Pelayanan
  • Bupati Minahasa Lantik 21 Pejabat Eselon II, Tegaskan Jabatan Adalah Amanah
©2026 | WordPress Theme by SuperbThemes
Go to mobile version