Skip to content

  • Home
  • Sulut
    • Pemprov
    • Manado
    • Minahasa
    • Minut
    • Minsel
  • Hukrim
  • Ekonomi
  • Kesehatan
  • Olah raga
  • Parlemen
  • Politik
  • Bawaslu/KPU
  • Politik
  • Unima

Ny. Anik Fitri Wandriani Kukuhkan Rizya Ganda Davega Sebagai Ketua TP PKK Minut

admin, 04/03/202504/03/2025

MANADO – Gubernur Sulawesi Utara (Sulut) Mayjen TNI (Pur) Yulius Selvanus SE, berdasarkan SK Gubernur nomor 120 tahun 2025 tanggal 3 Maret 2025 mengukuhkan Ibu Anik Fitri Wandriani sebagai pembina TP PKK Provinsi Sulut oleh .Pengukuhan ini menandai tahapan penting dalam pengembangan struktur organisasi PKK di tingkat provinsi dan kabupaten/kota. Bertempat di Gedung DPRD Sulut, Selasa, (4/3/2025).

Tampak pada sidang paripurna tersebut, Hadir Bupati Minahasa Utara (Minut) Joune Ganda bersama istri tercinta Ny. Rizya Ganda Davega.

Perlu diketahui, Bupati Joune Ganda hadir sebagai undangan untuk Mengikuti Sidang Paripurna Serah terima Jabatan (sertijab) dari mantan Gubernur dan Wakil Gubernur Sulut kepada Gubernur dan Wakil Gubernur Sulut Periode 2025-2030.

Ny. Rizya Ganda Davega berpartisipasi dalam pelantikan Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Provinsi Sulut dipimpin oleh Ketua TP-PKK Anik Fitri Wandriani.

Pelantikan Rizya Ganda Davega sebagai Ketua TP PKK Minut dipimpin oleh Ketua TP-PKK Provinsi Sulut, Anik Fitri Wandriani, yang baru saja dikukuhkan sebagai pembina TP PKK Provinsi Sulut oleh Gubernur Mayjen TNI (Pur) Yulius Selvanus SE melalui SK Gubernur nomor 120 tahun 2025.

Acara ini juga menjadi momen penting dalam memperkuat peran PKK di tingkat kabupaten dan provinsi. Sebagai Ketua TP PKK Minut, Rizya Ganda Davega memiliki tugas strategis dalam mengkoordinasikan kegiatan PKK, mengembangkan program pemberdayaan yang sesuai dengan kebutuhan masyarakat, serta menjalin kerjasama dengan berbagai pihak untuk kemajuan daerah.

“Prioritas saya adalah melanjutkan program-program sebelumnya dan membangun inovasi baru untuk meningkatkan kesejahteraan keluarga dan masyarakat di Minut,” kata Rizya Ganda.

Kegiatan diakhiri dengan sesi ramah-tamah di mana diadakan serah terima Kepengurusan TP PKK Provinsi Sulut lama kepada pengurus baru serta pengangkatan dan pemberhentian pengurus TP PKK di 13 kabupaten/kota se-Sulut.

Hadir bersama dalam sidang paripurna tersebut Wakil Gubernur Yohanis Victor Mailangkay S.H.,M.H., Ketua Dewan Provinsi Sulut, jajaran Forkopimda, serta Bupati dan Walikota seluruh kabupaten/kota se-Sulut juga para undangan lainnya.

(Budi)

Related Posts:

  • JG PKK
    Bupati Joune Ganda Lantik dan Kukuhkan Pengurus TP…
  • sertijab
    Bupati Joune Ganda Hadiri Sertijab Gubernur dan…
  • Rizya
    First Lady Minut Rizya Ganda Davega Buka kegiatan…
  • kambey 1
    Dikukuhkan Rektor Joseph Kambey, Professor Theodorus…
  • Sahabat YSK 08 All Out Dukung Yulius Selvanus Komaling Maju Calon Gubernur Sulut
    Sahabat YSK 08 All Out Dukung Yulius Selvanus…
  • Sertijab
    Pimpin Sertijab Pejabat Administrator Pemkab…
Post Views: 567
Minut

Navigasi pos

Previous post
Next post

Berita Terkini

  • Oknum Dosen DM Dinonaktifkan Usai Dugaan Kekerasan Seksual terhadap Mahasiswi Prodi PGSD FIPP, Rektor Pastikan Keadilan bagi Korban
  • Tim Resmob Raja Bogani Bolmong Ucapkan Selamat atas Kenaikan Pangkat Personel Reskrim Polres Bolmong
  • Unima Buka Suara soal Meninggalnya Mahasiswa PGSD FIPP, Rektor Joseph Kambey Kutuk Perbuatan Pelecehan Seksual di Lingkungan Kampus
  • Diduga Tak Sesuai Kontrak, Proyek Madrasah di Toruakat Minta APH Turun Tangan
  • Dari Monas untuk Minahasa: Asa Baru Penguatan Layanan Pemadam Kebakaran
©2026 | WordPress Theme by SuperbThemes
Go to mobile version