Skip to content

  • Home
  • Sulut
    • Pemprov
    • Manado
    • Minahasa
    • Minut
    • Minsel
  • Hukrim
  • Ekonomi
  • Kesehatan
  • Olah raga
  • Parlemen
  • Politik
  • Bawaslu/KPU
  • Politik
  • Unima

Bupati Ganda Tinjau Langsung MPP Minut, Pastikan Layanan Optimal dan Umumkan Tambahan Layanan Nikah

admin, 04/09/2025

MINUT – Bupati Minahasa Utara (Minut), Joune Ganda, kembali mendatangi Mal Pelayanan Publik (MPP) Kabupaten untuk meninjau langsung kinerja pelayanan tiga minggu pascaperesmian. Kunjungan kerja pada Rabu (3/9/2025) pagi itu bertujuan memastikan kenyamanan dan kelancaran operasional bagi masyarakat, bukan sekadar seremonial.

Hasilnya, Bupati menyatakan bahwa MPP telah berjalan secara optimal.

“Sejak hari Senin, Selasa, dan hari ini Rabu, aktivitas pelayanan kepada masyarakat berjalan dengan normal. Pelayanan jauh lebih baik, cepat, dan nyaman,” ujar Bupati Ganda dalam wawancara di lokasi.

Ia mengaku telah berinteraksi langsung dengan sejumlah warga yang sedang mengurus kebutuhan administrasi. Respons yang diterima sangat positif, di mana masyarakat merasakan perbedaan signifikan dibandingkan dengan pelayanan sebelumnya.

Komitmen Bupati terhadap pelayanan maksimal terlihat dari perhatiannya pada detail. Ia bahkan mengecek kebersihan toilet umum yang disediakan.

“Tadi saya lihat, toiletnya sangat bersih, kering, nyaman, dan tersedia juga untuk toilet disabilitas,” katanya. Hal ini mempertegas bahwa MPP Minahasa Utara didesain secara inklusif dan ramah bagi semua kalangan.

Tidak berhenti pada peninjauan, Bupati juga mengumumkan penambahan layanan baru. Terdapat ruang kosong yang akan disiapkan untuk pelayanan pencatatan sipil bagi pasangan yang akan menikah.

“Melalui Mal Pelayanan Publik ini juga kita menyiapkan sarana tambahan untuk bisa pasangan yang akan menikah itu bisa dilakukan pencatatan sipil di sini, dan pemberkatan juga,” jelas Joune Ganda.

Dengan adanya layanan baru ini, MPP Minahasa Utara akan menjelma menjadi pusat layanan terpadu yang mencakup berbagai kebutuhan masyarakat, mulai dari penerbitan akta kelahiran, KTP, hingga pencatatan pernikahan. Langkah ini merupakan wujud nyata Pemerintah Kabupaten Minahasa Utara dalam meningkatkan kualitas pelayanan publik dan memberikan kemudahan bagi warganya.

(Budi)

Related Posts:

  • MPP Minut
    Gedung MPP Minut Segera Beroperasi, Bakal Diresmikan…
  • MPP
    Bupati Joune Ganda Resmikan Gedung Mall Pelayan…
  • IMG-20250218-WA0000
    Menjaga Bahasa Daerah di Era Digital: Peran…
  • Tim Kejari
    Kabur Dalam Status Penangguhan, FT Akhirnya…
  • JG Rakor KPK
    Hadiri Rakor KPK, Bupati Joune Ganda Tegaskan…
  • Apkasi
    Wakili APKASI di Rapat Panja Komisi IX DPR-RI,…
Post Views: 257
Minut

Navigasi pos

Previous post
Next post

Berita Terkini

  • Oknum Dosen DM Dinonaktifkan Usai Dugaan Kekerasan Seksual terhadap Mahasiswi Prodi PGSD FIPP, Rektor Pastikan Keadilan bagi Korban
  • Tim Resmob Raja Bogani Bolmong Ucapkan Selamat atas Kenaikan Pangkat Personel Reskrim Polres Bolmong
  • Unima Buka Suara soal Meninggalnya Mahasiswa PGSD FIPP, Rektor Joseph Kambey Kutuk Perbuatan Pelecehan Seksual di Lingkungan Kampus
  • Diduga Tak Sesuai Kontrak, Proyek Madrasah di Toruakat Minta APH Turun Tangan
  • Dari Monas untuk Minahasa: Asa Baru Penguatan Layanan Pemadam Kebakaran
©2026 | WordPress Theme by SuperbThemes
Go to mobile version